Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) IKIP Muhammadiyah Maumere menggelar bakti sosial (baksos) di gereja Spiritu Santo Misir kelurahan Madawat dan Taman Doa umat Katolik Patung Kristus Raja Kelurahan Kota Uneng, Maumere, 27 Juni 2020. Menurut Kepala Paroki Spiritu Santo Misir Pastor Christian Rudy Parera Pr, sangat bagus bahwa mahasiswa Islam yang dalam usia muda belia telah membuka diri akan perbedaan yang merupakan kekayaan bangsa. “Para mahasiswa yang membersihkan ruangan gereja dan sekitarnya menunjukkan rasa hormat kepada tempat ibadah orang Katolik. Saling menghormati tempat sakral agama orang lain harus dirawat dalam kehidupan bersama,” kata Pastor Rudy. Saraswaty Sinun Dasy yang ikut membersihkan gereja Misir mengatakan, “Inilah bentuk ungkapan toleransi antarumat beragama. Saya merasa senang dan semangat apalagi saya seorang Islam membersihkan tempat ibadah orang Katolik.” Sementara itu, baksos di Taman Doa Patung Kristus Raja Kota Uneng dilaksanakan oleh empat mahasiswa. Ratif Ulfah R Syarif dari prodi Fisika mengatakan, “kegiatan ini merupakan pengalaman berharga karena menjadi bagian tradisi menjaga toleransi umat beragama di Kabupaten Sikka.” Calon guru Fisika itu mengakui, “baksos di taman doa ini menyadarkan kita bahwa perbedaan di antara kita bukanlah tantangan dalam menjalankan kehidupan beragama, karena perbedaan mengajarkan arti hidup damai dan toleransi. Para mahasiswa dan mahasiswi IKIP Muhammadiyah Maumere melakukan KKNT sejak 15 Juni 2020 hingga 16 Juli 2020. (PEN@ Katolik/Yuven Fernandez)
Mahasiswa KKNT IKIP Muhammadiyah gelar bakti sosial di gereja dan taman doa
Komentar
Tinggalkan Pesan
Baca Juga
- All
- BEASISWA
- BERITA FOTO
- BERITA TERKINI
- BULAN KITAB SUCI
- BULAN MARIA
- DOA-DOA KATOLIK
- DOMINIKAN
- GEREJA DAN CERITANYA
- GEREJA DAN KATEDRAL
- KEGEREJAAN
- KESAKSIAN
- KEUSKUPAN
- KITAB SUCI
- MANCANEGARA
- NUSANTARA
- OBITUARI
- OMK
- OPINI
- ORANG KUDUS
- PAUS FRANSISKUS
- PENGETAHUAN IMAN
- PLURALISME
- RENUNGAN
- REPORTASE KHUSUS
- SEJARAH GEREJA
- SOSIAL
- UNIVERSITAS SANTO AGUSTINUS HIPPO
- VATIKAN
- VIDEO
- WAWANCARA
- ZIARAH
Lainnya
kk bisa muat sya punya berita kah