28.5 C
Jakarta
Tuesday, April 30, 2024

Kardinal Suharyo Memimpin Misa HUT RI di Lingkungan TNI-Polri

BERITA LAIN

More
    Kardinal Ignatius Suharyo memimpin Misa HUT RI ke-77 untuk umat Katolik di lingkungan TNI Polri. IST

    JAKARTA, Pena Katolik – Uskup Agung Jakarta, yang juga Uskup Umat Katolik di lingkungan TNI/Polri, Kardinal Ignatius Suharyo memimpin Misa HUT RI ke-77 di Katedral ST. Perawan Maria Diangkat ke Surga Jakarta, 24 Agustus 2022. Ia didampingi Vikjen Ordinariatus Castrensis Indonesia (Keuskupan TNI/Polri), Romo Kolonel (Sus) Yos Bintoro.

    Pada acara misa itu, hadir sekira 200 umat Katolik di lingkup TNI/Polri. Termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan purnawirawan. Dalam homilinya, Kardinal Suharyo mengajak agar umat Katolik merawat, mengembangkan dan menghidupi semangat optimisme menuju Indonesia yang sejahtera. Tiga landasan utama untuk membangun harapan menuju Indonesia yang sejahtera adalah iman, nilai/ watak kebangsaan dan kerja keras, yakni: Iman membawa orang untuk yakin bahwa Allah yang memulai maka Allah pula yang akan menyempurnakannya. Kita tidak diajak untuk berputus asa.

    Dalam homilinya, Kardinal Suharyo mengajak agar umat Katolik merawat, mengembangkan dan menghidupi semangat optimisme menuju Indonesia yang sejahtera. “Tiga landasan utama untuk membangun harapan menuju Indonesia yang sejahtera adalah iman, nilai/ watak kebangsaan dan kerja keras, yakni Iman membawa orang untuk yakin bahwa Allah yang memulai maka Allah pula yang akan menyempurnakannya. Kita tidak diajak untuk berputus asa,” kata Kardinal Suharyo.

    RELASI BERITA

    Tinggalkan Pesan

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -spot_img

    BERITA TERKINI