26.2 C
Jakarta
Saturday, April 20, 2024

Allah punya cara untuk membuat semuanya indah, menyempurnakan yang kurang baik

BERITA LAIN

More

    Riwayat Yesus

    Apakah kita tahu siapa kakek dari kakek buyut? Biasanya tidak banyak di antara kita yang kenal bahkan tahu. Tapi kalau dipikir-pikir, kita ada saat ini tidak lepas dari peran dan kehadiran para pendahulu kita. Ada baiknya coba mengenal dan mencari tahu siapa para pendahulu kita. Memang terkadang sulit untuk telusuri, atau ketika menelusurinya kita akan terkejut mengetahui siapa sebenarnya pendahulu kita. Tetapi pada akhirnya kita diajak untuk menghormati serta menghargai para pendahulu kita.

    Dalam bacaan Injil 17 Desember 2020 (Matius 1:1-17), kita melihat begitu banyak nama dalam silsilah keluarga Yesus, dari Abraham sampai Yesus sendiri. Kalau dilihat-lihat, tidak semua anggota keluarga dan pendahulu Yesus adalah orang baik-baik. Ada juga orang kurang baik dan bahkan pembangkang. Tetapi, Allah selalu memiliki cara untuk membuat semuanya indah. Walaupun ada yang kurang baik, akhirnya Allah yang menyempurnakan. Kalau kita perhatikan, kehadiran Yesus di antara silsilah keluarganya adalah pelengkap dari semua yang ada.

    Hari ini kita diundang untuk menyadari dan menerima yang baik dan kurang baik. Allah sendiri yang akan meluruskan dan menyempurnakan. Terkadang kita berusaha dengan kemampuan sendiri dan lupa ada Allah yang lebih mampu dan lebih berkuasa melakukan hal-hal yang tidak mungkin. Allah mengajak kita untuk membuka hati, menerima, dan berusaha sesuai kemampuan kita. Tapi yang terpenting, mohonlah pendampingan Allah untuk menyempurnakan sesuai kehendak dan rencana-Nya. (FRAY.EL.OP)

    RELASI BERITA

    Tinggalkan Pesan

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    - Advertisement -spot_img

    BERITA TERKINI