Senin, November 25, 2024
26.7 C
Jakarta

Buruh Katolik menjalin kerja sama dan kebersamaan pra-May Day dengan basket berdaster

DSCN1456[1]
Basket Pra May Day dimainkan oleh buruh Katolik pria yang mengenakan pakaian wanita. (PEN@ Katolik/krm)

Dengan mengenakan daster, yang lain dengan kain sarung, serta lipstik di bibir dan wajah berhias, para ‘perempuan’ mengejar bola, merebutnya, dan berupaya memasukkannya ke keranjang lawan. Namun, permainan itu lebih mendapat banyak gelak tawa penonton, karena delapan tim dari emat paroki di Dekanat Tangerang itu sebenarnya adalah lelaki yang mengenakan pakaian khusus wanita.

Perlombaan itu berlangsung di lapangan Sekolah Tarsisius, Vireta, Kuta Bumi, Tangerang, 7 April 2019, diikuti sekitar 100 orang pekerja atau buruh Katolik, dan dibuka oleh anggota Komisi Pengembangan Sosial Ekonomi Paroki Kuta Bumi Tangerang, Wilhelmus David, mewakili pastor kepala paroki.

Dalam kegiatan rutin untuk menyongsong May Day, 1 Mei, itu Wilhelmus menegaskan bahwa dari kegiatan bertema “Membangun kerja sama yang tumbuh antarpekerja  agar lebih cerdas dan berhikmat untuk menuju kehidupan yang bermartabat” itu peserta bisa menimba nilai-nilai kerja sama dan sportivitas. “Meskipun penuh perjuangan tetap mengedepankan persatuan dan kesatuan antarpekerja Katolik,” katanya.

Ketua Panitia May Day 2019, Lusia Susanti menjelaskan, olahraga basket ini bertujuan menjalin kebersamaan. Untuk itu, tegasnya, “peserta perlu membangun sikap saling menghargai, saling membangun keakraban dan selalu mengutamakan persatuan sehingga antarburuh Katolik selalu terjalin kebersamaan dan nilai-nilai persaudaraan yang diinginkan bersama.

Selain olahraga, seminggu sebelumnya dilaksanakan pameran usaha produk dari kaum pekerja (buruh) yang dipusatkan di Paroki Santa Odilia Citra Raya Cikupa Tangerang. Dan seminggu sebelum itu, diadakan seminar setengah hari dengan topik “Merawat Kebersihan dan Kesehatan Alat Reproduksi” dengan pembicara Dokter Claudia dari Paroki Santo Laurensius Alam Sutera, Tangerang. Menurut rencana, akan juga dilakukan pameran produk tanggal 28 April di Paroki Santa Odilia.

Puncak May Day 2019 akan dipusatkan di Paroki Santa Odilia tanggal 1 Mei dengan Misa Syukur yang dihadiri pekerja Katolik serta umat, serta dialog antara pekerja Katolik dengan Uskup Agung Jakarta Mgr Ignatius Suharyo.(PEN@ Katolik/Konradus R Mangu)

DSCN1454[1] (1)
Pemain Basket dari kelompok Buruh Katolik Tangerang. (PEN@ Katolik/krm)

Komentar

Tinggalkan Pesan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terhubung ke Media Sosial Kami

45,030FansSuka
0PengikutMengikuti
75PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Terkini