Minggu, November 24, 2024
25.3 C
Jakarta

Diskusi Interaktif UNIMAS (Malaysia) dan San Agustin-Indonesia, Kalbar

PONTIANAK, Pena Katolik| Kamis 01 Agustus 2024 –  Bagaimana UNIMAS menilai poin tantangan dan peluang dalam menjalin kemitraan akademik dengan institusi pendidikan di Indonesia, khususnya dengan Kampus San Agustin?

Pertanyaan Media Center saat mewawancarai Dr. Noratikah bt Mohamad Ashari – The Deputy Dean – Industry and Community Engagement  dari Faculty of Education, Language and Communication of Universiti Malaysia Serawak pada Selasa 30 Juli 2024 lalu.

Dia menilai peluang yang dihadapi diawali dengan melihat pada apa yang dimiliki bersama.

“Saya pikir, saya menilai lebih kepada kesamaan konteks, tujuan dan permasalaha yang memang kedua institusi miliki. Ya, sebagai sesame universitas di pulau Borneo, kita tentu dapat berkolaborasi dalam mencari solusi akan berbagai tantangan, masalah, dan peluang yang sama juga,” kata Noratikah, (30/07).

Pertemuan itu dihadiri oleh sejumlah jajaran pengurus antara UNIMAS dan jajaran pihak San Agustin, di Kampus II Pontianak.

Ketika Noratikah ditanya konteks penelitian bersama, dapatkah mereka memberi tahu San Agustin pada area fokus penelitian utama untuk FELC? Bagaimana menurut UNIMAS bisa berkolaborasi?

Noratikah mengatakan bahwa fokus utama FELC adalah, pendidikan, bahasa, dan komunikasi.\

Yang mereka upayakan pertama-tama, bagaimana dua belah pihak (UNIMAS dan San Agustin) bisa mencari konteks permasalah dan solusi berkakitan dengan hal-hal tersebut.

Menurutnya, UNIMAS dan San Agustin dapat saling bekerja sama dalam penelituan tentang bagaimana isu-isu dalam kebahasaan pendidikan serta atau komunikasi seperti bagiamana menggunakan bahasa yang benar dalam konteks yang benar.

“Bagaimana kita bisa berkomunikasi dengan audiens yang tepat dan lain sebagainya,” tambah Noratikah (30/07).

Kunto (San Agustin) dan Noratikah (UNIMAS) (2024)

Visi panjang FELC hubungan internasional dan operasi akademik dengan San Agustin

Noratikah menitikberatkan agar mereka dapat bertumbuh bersama, yang paling penting yaitu saling belajar satu dengan yang lain.

“Ya, untuk tumbuh bersama kita banyak belajar dari satu sama lain. Saya pikir San Agustinus masih muda, tapi kita akan bisa saling belajar. Pengalaman kami mungkin berbeda dengan apa yang Anda alam, jadi saya pikir ketika kita tumbuh bersama akan menjadi hal yang baik,” katanya, (30/07).

Di masa yang akan datang, menurutnya mereka harus terus bekerja sama dan berkolaborasi baik agar kualitas semua semakin meningkat.

Menutup wawancaranya, Noratikah sangat bersyukur secara pribadi. Dia pikir bukan hanya dirinya, seluruh tim sangat terkesan dengan keramahan yang San Agustin berikan kepada mereka hari itu.

“Kami juga terkesan dengan semangat tulus kalian untuk pendidikan dan untuk masyarakat Borneo. Jadi, seperti motto Anda, teruslah bersemangat!” pungkas Noratikah, (30/07).

Pertemuan interaktif

Pihak San Agustin yang diwakili oleh Kunto Nurcahyoko sebagai Wakil Rektor Umum San Agustin juga memberikan komentar.

Dalam komentarnya kunjungan kerja sama oleh Universiti Malaysia Sarawak (UNIMAS) kepada Universitas Katolik Santo Agustinus Hippo di Pontianak hari itu berlangsung dengan sukses.

Menurut Kunto acara itu diwarnai dengan sesi business meeting yang interaktif, di mana kedua belah pihak saling bertukar pengalaman mengenai proses administrasi dan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi di masing-masing universitas.

“Diskusi yang terbuka dan konstruktif ini memperkaya pemahaman tentang praktik terbaik dan pengalaman yang diterapkan di kedua institusi,” kata Kunto (30/07).

Kunto juga menggarisbawahi bahwa hari itu telah disepakati beberapa kegiatan kerja sama yang akan dilaksanakan pada tahun akademik.

Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi penyelenggaraan Global Classroom yang akan memungkinkan interaksi lintas budaya dan pengetahuan antara mahasiswa kedua universitas, program pertukaran dosen dan mahasiswa untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pengalaman internasional, serta penelitian kolaboratif yang diharapkan dapat menghasilkan temuan-temuan yang bermanfaat bagi masyarakat luas, terutama untuk konteks Kalimantan.

“Kami berharap kerja sama yang baik ini dapat terus ditingkatkan di masa yang akan datang. Melalui kolaborasi yang erat dan berkelanjutan, kami yakin bahwa San Agustin dan UNIMAS dapat mencapai tujuan bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian, serta berkontribusi positif bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat, ” kata Kunto (30/07). (Sam).

Komentar

Tinggalkan Pesan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terhubung ke Media Sosial Kami

45,030FansSuka
0PengikutMengikuti
75PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Terkini