Senin, November 25, 2024
28.4 C
Jakarta

Intensi Doa Paus Fransiskus untuk November: Memberi kesaksian tentang Injil di Asia

Intensi Paus November
Umat Kristiani India berdoa bagi ketenangan orang-orang yang ditinggalkan di sebuah pemakaman di saat Hari Raya Pengenangan Arwah Semua Orang Beriman di di Bhopal – EPA

Paus Fransiskus telah merilis pesan video yang menyertai intensi doa bulanannya untuk November 2017. Intensi bulan ini adalah untuk Evangelisasi: Memberi kesaksian tentang Injil di Asia. Semoga umat Kristiani di Asia, yang memberi kesaksian tentang Injil dalam kata-kata dan perbuatan, boleh meningkatkan dialog, perdamaian, dan saling pengertian, terutama dengan orang-orang yang berbeda agamanya.

Teks pesan video itu berbunyi:

Keistimewaan paling mencolok di Asia adalah keragaman masyarakat yang menjadi ahli waris budaya-budaya, agama-agama dan tradisi-tradisi kuno.

Di benua ini, tempat Gereja adalah minoritas, tantangannya sangat kuat.

Kita harus meningkatkan dialog di kalangan agama-agama dan budaya-budaya.

Marilah berdoa agar umat Kristiani di Asia dapat meningkatkan dialog, perdamaian dan saling pengertian, terutama dengan mereka yang beragama lain.

Jaringan Kerasulan Doa se-Dunia dari Paus Fransiskus mengembangkan inisiatif “Video Paus” guna membantu penyebaran intensi bulanan Bapa Suci di seluruh dunia terkait tantangan-tantangan yang dihadapi umat manusia.(pcp berdasarkan Radio Vatikan)

 

 

Komentar

Tinggalkan Pesan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terhubung ke Media Sosial Kami

45,030FansSuka
0PengikutMengikuti
75PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Terkini