ROMA, Pena Katolik – Paus Fransiskus mengungkapkan kesedihannya atas tragedi migran baru-baru ini di Kota Cutro, Italia selatan. Tragedy ini terjadi setelah sebuah kapal yang membawa migran tenggelam di Perairan Italia dan menewaskan sedikitnya 70 orang, termasuk 16 anak di bawah umur.
“Semoga perdagangan manusia dihentikan, dan semoga mereka tidak terus membuang nyawa begitu banyak orang tak bersalah.”
Paus Fransiskus menyampaikan permohonan yang tulus untuk para korban tragedi migran baru-baru ini di Mediterania. Ia berbicara kepada para peziarah yang berkumpul untuk Doa Angelus pada hari Minggu, 5 Maret 2023 di Lapangan St Petrus Vatikan.
Kapal yang tenggelam itu berangkat dari Turki beberapa hari sebelumnya dengan sekitar 170 penumpang. Prihatin atas peristiwa itu, Paus Fransiskus mengimbau untuk menghentikan perdagangan manusia. Paus mengungkapkan kesedihannya atas tragedi tersebut, dan berdoa bagi para korban, keluarga mereka, dan mereka yang selamat dari kecelakaan kapal tersebut.
“Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada warga dan lembaga setempat atas solidaritas dan sambutannya untuk saudara-saudari kita ini. Saya memperbaharui seruan saya agar tragedi seperti itu tidak terulang lagi.”
Paus Fransiskus mengutuk peran pedagang manusia dalam berkontribusi pada tragedi semacam itu. Ia mengatakan, para pelaku human trafficking telah “membuang nyawa begitu banyak orang tak bersalah”.
“Semoga perjalanan harapan ini tidak pernah lagi berubah menjadi perjalanan kematian,” katanya.