Senin, November 18, 2024
25.6 C
Jakarta

Majalah Hari Orang Muda Sedunia kini tersedia gratis secara online. OMK silakan melihatnya

WYD
Majalah WYD, Panama 2019 (Santiago Perez de Camino)

Selama tiga puluh tahun terakhir, Majalah World Youth Day (Hari Orang Muda Sedunia, WYD) Vatikan menjadi suvenir resmi dari dialog antara Bapa Suci dan Orang Muda Katolik (OMK) dalam acara-acara internasional.

WYD terakhir berlangsung di Panama City, 22-27 Januari 2019. Edisi terbaru Majalah WYD Silakan klik untuk nikmati Majalah WYD gratis tersedia 19 Juni 2020 di situs web Dikasteri untuk Awam serta Keluarga dan Kehidupan Vatikan yang mengawasi acara OMK itu. Vatikan mengumumkan bahwa Majalah WYD, yang berisi kenangan WYD di Panama City Januari 2019, sekarang tersedia secara online dan gratis.

Majalah WYD yang diterbitkan oleh Yayasan Orang Muda Yohanes Paulus II dengan banyak bahasa (Inggris, Spanyol, Prancis, dan Italia), dikeluarkan setiap WYD internasional. Isinya adalah dokumentasi pengembangan acara itu disertai berbagai pilihan gambar serta teks-teks singkat namun tajam. Tujuannya adalah untuk menginspirasi lagi jutaan orang muda yang telah berpartisipasi dalam WYD dan mengingatkan pengalaman, pertemuan, dan hal-hal penting dalam acara itu. Yang belum ikut WYD dapat terinspirasi menghadirinya nanti.

Edisi ke-25 majalah itu, yang menandai dimulainya edisi online suvenir itu, menggemakan seruan-seruan Paus dan kesaksian-kesaksian OMK yang menghadiri acara itu.

Ada juga bagian konferensi, “OMK untuk Rumah Kita Bersama: Pertobatan Ekologis dalam Aksi.” Pertemuan ketiga konferensi itu diadakan di Panama. Konferensi ini bertujuan memberikan pemahaman lebih dalam dan cara menjalani Ensiklik Paus Fransiskus 2015, Laudato si ’, serta melindungi ciptaan.

WYD adalah gagasan Santo Paus Yohanes Paulus II. Setelah melihat dua pertemuan internasional yang sukses dengan orang muda di Roma tahun 1984 dan 1985, orang kudus itu membentuknya di bulan Desember 1985.

Sejak itu, WYD dirayakan setiap tahun pada Minggu Palma di tingkat-tingkat keuskupan dan lokal seluruh Gereja sedunia. Setiap dua atau tiga tahun, WYD dirayakan secara internasional di tempat yang dipilih oleh Paus. OMK seluruh dunia berkumpul bersama Bapa Suci di sana.

Selama WYD peserta mengunjungi negara tuan rumah, melakukan pelayanan masyarakat, mengunjungi keuskupan, dan ikut serta dalam berbagai perayaan. Misa Kepausan mengakhiri acara itu.

Ibukota Portugal, Lisbon, dipilih sebagai tempat WYD berikut yang dijadwalkan Agustus 2022. Namun, karena pandemi Covid-19, tanggal 20 April, Vatikan menundanya satu tahun hingga Agustus 2023.(PEN@ Katolik/pcp berdasarkan Robin Gomes/Vatican News)

Komentar

Tinggalkan Pesan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terhubung ke Media Sosial Kami

45,030FansSuka
0PengikutMengikuti
75PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Terkini