Senin, Desember 23, 2024
26.7 C
Jakarta

Intensi doa Paus bulan April 2020: ‘Pembebasan dari kecanduan’

https://www.youtube.com/watch?time_continue=27&v=69z8OetUyPg&feature=emb_title

Paus Fransiskus pada hari Kamis 2 April 2020 merilis sebuah pesan video yang menyertai intensi doanya untuk bulan April 2020, yang bulan ini adalah supaya “mereka yang menderita kecanduan dapat ditolong dan ditemani dengan baik.”

Dalam intensi doanya untuk bulan April 2020, Paus Fransiskus meminta setiap orang untuk berdoa bagi mereka yang menderita kecanduan, terutama kecanduan judi, pornografi, dan internet.

Sudah menjadi kebiasaan Paus Fransiskus untuk merilis pesan video yang merinci intensi doanya setiap bulan.

Teks lengkap intensinya:

Tentunya, Anda pernah mendengar tentang drama kecanduan.

Dan … pernahkah Anda juga memikirkan kecanduan judi, pornografi, internet … dan bahaya ruang virtual?

Didukung oleh Injil Belas Kasih kita dapat meringankan, merawat dan menyembuhkan penderitaan yang terkait dengan jenis-jenis kecanduan yang baru.

Kita berdoa agar mereka yang menderita kecanduan dapat ditolong dan ditemani.

Jaringan Kerasulan Doa se-Dunia dari Paus Worldwide Prayer Network of the Apostleship of Prayer mengembangkan prakarsa “Video Paus” untuk membantu penyebaran ke seluruh dunia intensi bulanan Bapa Suci yang berkaitan dengan tantangan-tantangan yang dihadapi umat manusia.(PEN@ Katolik/pcp berdasarkan Vatican News)

Komentar

Tinggalkan Pesan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terhubung ke Media Sosial Kami

45,030FansSuka
0PengikutMengikuti
75PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Terkini