Senin, November 18, 2024
25.6 C
Jakarta

Google memberi penghormatan kepada “Ibu Teresa dari Pakistan” dengan Doodle

 

Google Doodle
Google Doodle

Google pada hari Senin, 9 September 2019, memberi penghormatan kepada Suster Ruth Pfau, biarawati Katolik dari Ordo Puteri-Puteri Hati Maria, yang dipuji karena memberantas kusta atau penyakit Hansen dari Pakistan. Raksasa teknologi itu merayakan ulang tahun ke-90 biarawati kelahiran Jerman itu dengan Doodle.

Google Doodle adalah perubahan logo khusus dan sementara di beranda Google yang dimaksudkan untuk memperingati liburan, acara, prestasi, dan tokoh bersejarah yang terkemuka. Doodle menggambarkan dokter Jerman-Pakistan itu sedang merawat seorang pasien. Google mengatakan, biarawati itu dihormati “karena mengabdikan dirinya untuk memberantas kusta dari Pakistan, menyelamatkan banyak nyawa.”

Suster Pfau, yang dikenal luas sebagai “Ibu Teresa dari Pakistan,” meninggal 10 Agustus 2017, pada usia 87 tahun, setelah dirawat di Rumah Sakit Aga Khan di Karachi beberapa hari sebelumnya karena komplikasi usia tua. Dia dikebumikan di Karachi 19 Agustus setelah menerima penghargaan negara sepenuhnya, termasuk tembakan kehormatan sebanyak 19 kali untuk pelayanannya yang tak ternilai.

Lahir pada 9 September 1929, di Leipzig, Suster Ruth Pfau belajar kedokteran di tahun 1950-an di Universitas Mainz dan Marburg di Jerman Barat saat itu. Setelah lulus, ia bergabung dengan ordo religius Putri-Putri Hati Maria, yang mengirimnya sebagai misionaris ke India.

Dalam perjalanannya, dia berhenti di Karachi, 8 Maret 1960, dan ditahan karena masalah visa. Di sanalah dia terlibat dalam pelayanan terhadap para penderita kusta atau Penyakit Hansen. Tahun 1961 ia pergi ke Vellore, India Selatan, untuk memperoleh pelatihan dalam manajemen kusta. Dia kembali ke Karachi untuk memperluas Program Pengendalian Kusta. Saat ini, Pusat Kusta Marie Adelaide miliknya di Karachi, rumah sakit pertama yang didedikasikan untuk mengobati penyakit itu di Pakistan, memiliki 157 cabang di seluruh negeri, yang telah membantu lebih dari 56.000 pasien kusta.

Suster Pfau telah memenangkan banyak penghargaan dan pengakuan di Pakistan dan luar negeri untuk layanan kemanusiannya. Jerman menganugerahkannya Order of Merit tahun 1969. Tahun 1979, pemerintah Pakistan mengangkatnya sebagai Penasihat Federal tentang Kusta di Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan Sosial. Pemerintah Pakistan menghormatinya dengan Hilal-e-Imtiaz tahun 1979 dan Hilal-e-Pakistan tahun 1989. Ia diberikan kewarganegaraan Pakistan tahun 1988. Tahun 2002 ia memenangkan penghargaan bergengsi Ramon Magsaysay Award, yang dianggap sebagai hadiah Nobel Asia. (PEN@ Katolik/pcp berdasarkan laporan Robin Gomes/Vatican News)

Dokter Suster Ruth Pfau alam sebuah peristiwa amal kasih, Mei 2009. Credit: Maik Meid via Flickr (CC BY-ND 2.0)
Dokter Suster Ruth Pfau alam sebuah peristiwa amal kasih, Mei 2009. Credit: Maik Meid via Flickr (CC BY-ND 2.0)

Komentar

Tinggalkan Pesan

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Terhubung ke Media Sosial Kami

45,030FansSuka
0PengikutMengikuti
75PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Terkini